Anakalang

-NA-,
Anakalang Anakalang is one of the popular City located in ,-NA- listed under City in -NA- ,

Contact Details & Working Hours

More about Anakalang

Anakalang adalah sebuah masyarakat dan peninggalan zaman megalitikum di pulau Sumba Indonesia timur. Benda peninggalan yang paling populer dari peninggalan Anakalang adalah kapak segiempat dan pemakaman purbakala. Seluruh bangunan pemakaman tersebut bentuknya besar dan mengandung pahatan-pahatan unik. Dahulunya ratu “Purung Takadonga” tinggal dan memerintah masyarakat anakalang.Letak geografisSecara geografis Anakalang terletak di sebuah lembah, 20 kilometer jauhnya dari Waikabubak timur dan berdekatan dengan jalan utama Waingapu. Di daerah tersebut akan banyak dijumpai pemakaman yang tersebar di sekeliling desa yang saat ini dinamakan distrik anakalang. Distrik anakalang menyimpan peninggalan bangunan tua megalitikum yang besar di Sumba, dan salah satu yang terbesar ada di jalan Pasunga. Biasanya pada waktu-waktu tertentu bis wisatawan datang ke distrik anakalang.Hingga saat ini belum diketahui berapa tua usia situs purbakala bangunan ini, beberapa upaya dilakukan dengan mendeteksi usia berdasarkan kandungan radiocarbon pada bangunan. Batu tulis dan kapak segiempat yang ditemukan di situs ini ditaksir telah ada sejak zaman post-neolitikum bukan neolitikum. Hal tersebut dibuktikan dengan tidak adanya benda terbuat dari besi di bangunan ini. Tradisi pembangunan makam megalitik hingga saat ini tetap berjalan di belahan barat Sumba. Tapi, hanya di anakalang lah praktik ritual dan metode tradisional pembangunan makam masih dapat terlihat. Beberapa raja pernah memerintah di anakalang, di antaranya Umbu Dongu Ubini Mesa pada tahun 1880, dilanjutkan oleh Umbu Sapi Pateduk pada tahun 1927. Yang ketiga adalah Umbu Remu Samapati dan diteruskan oleh adik iparnya Umbu Sulung Ibilona.

Map of Anakalang